Tuesday, January 7, 2025
No menu items!
HomeFilmApa saja Macam Macam Jenis Film? 12 Genre Wajib Ditonton!

Apa saja Macam Macam Jenis Film? 12 Genre Wajib Ditonton!

Siapa yang tak suka menikmati film? Aktivitas menonton telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita. Dari layar lebar hingga layar ponsel, kita dimanjakan dengan beragam pilihan film. Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, sebenarnya apa saja macam-macam jenis film yang ada dan bagaimana cara memilih film yang tepat?

Memahami berbagai genre film tidak hanya membuat kita lebih mudah menemukan film favorit, tetapi juga memperkaya pengalaman menonton. Rating film seperti PG, PG-13, atau R juga memiliki peran penting, terutama untuk penonton anak-anak dan remaja.

Nah, artikel ini akan membahas mengenai seluk beluk genre film mulai dari drama yang mengharu biru sampai dengan aksi yang menegangkan. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan rekomendasi film-film bagus sesuai genre dan tips gimana menikmati film biar enjoy. Berhubung sebentar lagi weekend, langsung aja yuk kita bahas satu per satu.

Apa Saja Macam-Macam Jenis Film?

Terkadang kita menonton film berdasarkan rekomendasi atau judul menarik tanpa mengetahui genrenya, padahal genre penting untuk dipahami. Lalu, genre film apa saja? Setidaknya, ada 13 jenis film yang bisa kamu tonton, temukan jawabannya di penjelasan berikut.

1. Drama 

Jenis film pertama adalah drama, genre ini kental menceritakan tentang kehidupan sehari-hari seperti cerita tentang keluarga, romantisme dan lainnya yang berfokus dengan human interest atau lebih banyak menyoroti kehidupan antar manusia. 

Namun, jangan samakan genre drama disini dengan drakor atau drama korea, ya. Dinamakan “drama” korea karena ceritanya yang berepisode. Jadi, kata drama pada drama korea dimaksudkan untuk menggambarkan serial yang memiliki banyak episode, bukan genre itu sendiri.

Sedangkan, genre drama bercirikan emosional dan sarat akan konflik antar tokohnya. Dalam film drama biasanya terselip beberapa nilai yang bermanfaat untuk penonton atau menjadi pelajaran yang baik. Contoh film drama yang bisa ditonton seperti: Pasutri Gaje, Ipar adalah Maut, juga Bumi Manusia. 

Baca Juga: Drakor Apa yang Lagi Seru? 10 Rekomendasi Drama Korea Netflix yang Bikin Nagih!

2. Komedi

Queen of Tears ternyata termasuk genre romantic komedi
sumber: CNN Indonesia

Selanjutnya genre film komedi yang terbagi menjadi beberapa macam, di antaranya:

  1. Black Comedy: dikenal juga dengan dark comedy yang merupakan genre komedi yang membawa pesan kritik sosial atau sindiran dalam humor. Selain memancing gelak tawa penonton, genre ini juga mampu memberikan sindiran pedas. Contoh dari genre black comedy ini seperti, Baby Reindeer, Once Upon a Time in Hollywood.
  2. Slapsticks: pada genre ini gelak tawa penonton disajikan dalam dengan gerakan tubuh bukan dari kata-kata. Slapsticks lahir saat munculnya visual tanpa audio dan pentas sandiwara atau teater di masa lalu. Contoh film dari genre ini seperti Home Alone, Mr. Bean, juga Shaolin Soccer.
  3. Romantic Comedy: ada lagi romcom atau romantic comedy yang mengisahkan cerita dengan alur cerita yang riang dan jenaka, berpusat pada kondisi ideal romantis. Contohnya bisa kita temui di drama korea seperti Queen Of Tears, My Perfect Strangers atau film Warkop DKI, Ruang Waktu, Benyamin dan serial Tetangga Masa Gitu.

3. Petualangan

Genre ini menyajikan kisah perjalanan atau penjelajahan ke suatu tempat dengan membawa misi tertentu, seperti mencari suatu benda, seseorang, atau jawaban atas sebuah peristiwa pada alur cerita film tersebut. Contohnya seperti film Petualangan Sherina, Dora The Explorer, Pirates of the Caribbean 5 cm dan lainnya.

4. Horor

Genre film ini mengajak penonton untuk uji nyali atau keberaniannya untuk menonton film supranatural atau hal–hal gaib yang tak kasat mata. Nah, genre horor juga terbagi menjadi beberapa sub genre di antaranya:

  1. Horor Komedi: selain menyajikan adegan yang membuat bulu kuduk merinding, film ini juga menyajikan unsur humor di dalamnya. Film nya seperti Ghostbusters, Scooby Doo, Agak Laie, Sekawan Limo, dan Bukan Pocong Biasa dan lainnya
  2. Supernatural: jenis film ini memadukan antara unsur gaib dan mistis, seperti film The Conjuring, Amityville Horror, The Exorcist, Pengabdi Setan, Suzana dan lainnya
  3. Horor Psikologi: genre ini akan membuat kamu bertanya-tanya dari sebuah cerita dalam film subgenre ini. Dimana cerita ini melibatkan emosi dari kondisi mental tokoh utama. Contoh film dalam subgenre ini seperti Vina Sebelum 7 Hari, Modus Anomali, Silent Hill dan lainnya.

Baca Juga: 3 Film Horor Netflix Indonesia yang Wajib Ditonton April 2024

5. Dokumenter

apa saja macam macam jenis film? salah satunya adalah dokumenter seperti film kehidupan karir penyanyi Rossa
sumber: FEM Indonesia

Jenis film ini merupakan dokumentasi faktual suatu hal yang diulas secara rinci dan detail dengan menyampaikan pesan tertentu. Seperti film Leaving Neverland, Citizenfour, Pulau Plastik, Ice Cold, All Access To Rossa 25 Shining Years, dan lainnya.

4. Keluarga

Genre film ini paling banyak ditonton karena memang dapat dinikmati oleh siapa saja. Bukan hanya itu, cerita dalam film ini juga banyak mengulas tentang keseharian keluarga yang bisa saja relate dengan kehidupan penonton. Contoh filmnya seperti Keluarga Cemara, Nanti Kita Cerita tentang Hari ini, Dua Hati Biru, Finding Nemo, Up, dan lainnya.

5. Aksi

Film pada genre ini menyajikan aksi laga atau pertarungan. Jenis film ini didefinisikan sebagai adanya pahlawan dan penjahat, penonton dapat memilih dan menilai siapa jagoannya. Jenis film action juga terbagi dari beberapa sub genre, di antaranya:

  1. Martial Arts: contohnya seperti film Karate Kids, Wiro Sableng, Samurai X, Tarung Sarung dan lainnya. Dari judul film tersebut tampak bahwa subgenre action ini memadukan antara gerakan bela diri dan aksi.
  2. Disaster Movie: jenis dari subgenre ini menyajikan aksi di tengah bencana alam. Contohnya seperti film 2012, The Day After Tomorrow dan Bangkit.
  3. Spy Film: merupakan sebuah sub genre action yang mana terdapat sebuah kelompok yang berusaha untuk memecahkan sebuah misi. Contoh film ini seperti Spy Next Door, 24 Hour With Gaspar, Mission Impossible Series dan James Bond Series.
  4. Superhero: sub genre action ini menceritakan tentang kekuatan super yang dimiliki oleh seseorang, yang mana mereka akan menjadi pahlawan semua orang. Seperti film Avengers, Iron Man, Spiderman, Gatot Kaca, Gundala, Sri Asih, dan lainnya.
  5. Aksi-Komedi: kesan lucu dan mengundang gelak tawa penonton serta dipadukan dengan laga merupakan jenis sub genre action comedy. Film yang menjadi contoh seperti Deadpool, Venom, Comic 8, Rush Hour, dan lainnya.

6. Animasi

Jenis film ini biasanya dinikmati oleh anak-anak, karena visualnya yang menarik yang biasa disajikan berupa 2 dimensi, 3 dimensi, CGI, stop motion dan lainnya. Namun perlu diketahui, tidak semua jenis film animasi ini ramah untuk anak-anak ya.

Dikutip dari Gramedia, menyebutkan bahwa Walt Disney merupakan salah satu rumah produksi Hollywood yang populer dengan film-film animasinya. Tak dapat dipungkiri, setiap film yang dirilis oleh Disney menjadi tontonan favorit. Bahkan, tokoh-tokohnya sangat dicintai oleh masyarakat di dunia. Beberapa contoh filmnya antara lain Frozen Series, Toy Story Series, juga The Lion King.

7. Musikal

film la la land menjadi salah satu kategori musikal yang wajib ditonton
sumber: Orami

Genre film ini menyajikan adegan menyanyi dan menari, yang mana terdapat kombinasi dari lagu, tari, musik, dan koreografi yang disatukan menjadi film yang sangat menarik untuk ditonton. Contoh filmnya seperti Pitch Perfect dan La La Land.

8. Fantasi

Contoh film fantasi yang cukup menarik dan menyita banyak pasang mata adalah Harry Potter, yang mana film ini merupakan fantasi atau imajinasi dari para pembuatnya saja. Adegan film ini tak akan bisa kita jumpai di kehidupan nyata, yang mana genre film ini biasanya menyuguhkan mitologi, supernatural, dunia sihir, hingga dunia dongeng.

Contoh lain jenis film Fantasi adalah Lord of The Rings, Alice in Wonderland, Twilight Saga, Ajian Ratu Laut Kidul, Sweet 20, dan lainnya.

9. Romantis

Biasanya genre ini disukai para kawula muda yang sedang dimabuk cinta atau bucin. Genre film ini fokus dalam cerita romantis sepasang kekasih, seperti contoh film Dilan, Habibie dan Ainun, Titanic, AADC dan lainnya.

10. Thriller

Sama halnya saat menonton film horor, genre thriller juga membuat kita tegang saat menontonnya. Hanya saja saat menonton genre ini kamu akan menyaksikan adegan-adegan menegangkan bukan dari hal yang gaib. Seperti film Casino Royale, Nightmares and Daydreams, serial Sehati Semati, dan lainnya.

Baca Juga: Suka Film Menegangkan? Inilah 8 Film Thriller Psikologis Terbaik di Netflix

11. Biografi

Genre ini mengisahkan tentang perjalanan hidup seorang tokoh yang dikenal banyak orang, dimana dalam kehidupannya ia adalah seorang yang menginspirasi banyak orang. Cukup banyak genre film biografi ini, contohnya seperti film Bohemian Rhapsody, Chrisye, Gie, dan sebagainya.

12. Fiksi Ilmiah

Film fiksi ilmiah atau science fiction (sci-fi) menggambarkan bagaimana penerapan rekayasa ilmu pengetahuan dapat mempengaruhi kehidupan manusia. Genre ini sering menampilkan karakter dengan kekuatan super, robot, monster, alien, serta kemampuan untuk melihat masa lalu atau masa depan.

Beberapa contoh film sci-fi Barat adalah A Quiet Place, Annihilation, Star Wars Series, Edge of Tomorrow, dan Arrival. Di Indonesia, genre ini juga telah diproduksi, seperti Gundala, Foxtrot Six, dan film pendek Konfabulasi.

Walaupun Gratis dan di Rumah Saja, Ini Tips Menikmati Film Secara Maksimal

Setelah mengetahui apa saja macam-macam jenis film, menuju akhir pekan kamu bisa coba-coba rekomendasi yang telah Rakki spill di atas. Biar tambah seru nontonnya meski di rumah saja, ikuti tips berikut, yuk.

1. Manfaatkan Platform Streaming

Dikutip dari perplexity.ai menyebutkan bahwa platform streaming merupakan alat virtual yang memungkinkan pengguna untuk melakukan live streaming secara real-time. Misalnya yang saat ini cukup populer di Indonesia seperti Netflix, Disney+ Hotstar, iflix, VIU, dan Genflix, yang menawarkan berbagai jenis genre. 

2. Jangan Baca Review Film

Terkadang review film bisa membuat kita terjebak untuk menonton sebuah film, seperti jika ratingnya baik tentu film akan ditonton begitu pula sebaliknya. Namun, ada baiknya untuk tidak membaca review film jika genre film tersebut memang kamu banget.

3. Ikuti Rekomendasi Teman

Bosan dengan tontonan yang itu-itu saja? Kamu bisa mengikuti rekomendasi film dari teman, siapa tahu ada beberapa film yang kamu lewati dan belum pernah ditonton.

4. Explore Festival Film

Bagi pecinta film, melakukan explore festival film itu cukup penting loh! Karena di sini kamu akan tahu film-film apa saja yang akan tayang dan wajib untuk ditonton dari semua genre film.

Baca Juga: Bedah Rahasia Kesuksesan 10 Film Indonesia dengan Penonton Terbanyak

5. Nonton dari Device Terbaik

Menonton sekarang bisa dimana saja, bukan hanya di televisi tetapi kamu juga bisa menonton menggunakan hp, laptop, tablet dan lainnya. Agar lebih maksimal, kamu bisa menambahkan beberapa perangkat seperti earphone ataupun speaker.

6. Ciptakan Atmosfer Layaknya di Bioskop

Kamu juga bisa memindahkan suasana bioskop ke rumah loh, dengan menambahkan infocus agar gambar dalam pada film terlihat lebih besar dan jelas. Lalu gunakan speaker dan matikan lampu saat menonton. Tentu menonton akan menjadi hal yang menyenangkan.

7. Sediakan Cemilan sebagai Teman Nonton

Agar semakin seru menonton genre film favorit bersama keluarga atau teman-teman, jangan lupa sediakan cemilan seperti popcorn, kacang, minuman dan lainnya.

So, dari penjelasan apa saja macam-macam jenis film di atas genre mana nih yang paling kamu suka? Cukup banyak dan beragam bukan? Mau tahu film-film favorit yang sedang tren dan wajib untuk kamu tonton, cari tahu semuanya hanya di rakki.id.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments