Thursday, January 9, 2025
No menu items!
HomeLifestyleSi Kecil ingin Punya Teman Hewan? 5 Hewan Ini Aman Untuk Anak

Si Kecil ingin Punya Teman Hewan? 5 Hewan Ini Aman Untuk Anak

Memiliki hewan peliharaan di rumah bisa membuat kita nyaman dan terlepas dari stress. Pasalnya, tingkah laku para hewan yang lucu akan membuat kita terhibur dan tidak merasa kesepian. Lalu bagaimana dengan anak? Apakah manfaatnya akan sama?

Nah, memelihara hewan untuk anak juga banyak manfaatnya salah satunya adalah mengajarkan mereka untuk bertanggung jawab. Memberikan teman hewan kepada anak juga akan membuat mereka merasa terhibur karena memiliki teman. Lalu, hewan peliharaan apa nih yang tepat untuk dipelihara?

Berikut adalah beberapa pilihan hewan peliharaan untuk anak, yang bisa menjadi pertimbangan orangtua, di antaranya:

1. Kucing

Hewan berbulu satu ini memang menjadi hewan favorit semua orang, termasuk anak-anak karena ukurannya yang tidak terlalu besar sehingga pas untuk menjadi teman anak.

Kucing memiliki sifat penurut, terlebih jika dipelihara sejak kecil. Cara merawatnya juga tidak terlalu sulit dan tidak berbahaya. Jika diberikan pemahaman dan terus diberikan contoh, kucing akan menjadi teman yang patuh untuk dipelihara. 

2. Hamster

Hewan pengerat satu ini memiliki tingkah yang lucu, sifatnya sangat lincah bermain dan lari kesana kemari. Cara makannya juga unik, sehingga siapa saja akan gemas melihatnya termasuk anak-anak.

Cukup letakkan hamster di kandang dengan aneka permainannya, yakin mereka akan menjelajahi semua sisi kandangnya. Ajak anak untuk selalu membersihkan kandangnya setiap hari, karena hamster dikenal sebagai hewan yang sangat cepat kotor. 

3. Ikan

Selanjutnya adalah ikan, meski tak bersuara ikan bisa menjadi refleksi untuk keluarga loh! Pilihlah ikan-ikan dengan warna yang menarik, letakkan di dalam akuarium berisi air dan hiasannya dan berikan mesin oksigen.

Suara gemericik air di dalam akuarium dan pencahayaannya akan membuat ikan berenang ke sana kemari. Tentunya anak akan menjadi terhibur dan lebih tenang dengan teman ikannya.

4. Anjing

Sama halnya dengan kucing, anjing juga menjadi hewan favorit yang paling banyak dipelihara. Ini dikarenakan anjing memiliki sifat yang pintar, penyayang dan setia dengan manusia yang merawatnya.

Anjing bisa menjadi peliharaan yang tepat, jika memilih untuk menjadi teman anak. Anjing dapat menjaga dan melindungi anak dari hal-hal buruk, karena memang sifatnya yang menjaga dan membuat manusia merasa nyaman.

5. Kelinci

Terakhir, hewan berbulu yang tidak kalah imutnya dari kucing ada kelinci yang bisa jadi pilihan peliharaan untuk anak. Terkenal karena karakternya yang ramah, mereka cenderung membentuk ikatan kuat dengan pemiliknya dengan cepat dan senang diberikan perhatian. Secara umum, kelinci tidak agresif dan jarang menunjukkan perilaku menyerang terhadap manusia di sekitarnya.

Nah, itu tadi rekomendasi hewan peliharaan yang cocok untuk dijadikan teman anak di rumah. So, sebagai orangtua mau hewan yang mana nih untuk anak? Semoga bisa menginspirasi.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments